Sajak Kapal Karam

/1/
Kapalku telah karam
mata ini pun kupejam
biar tak ada laut dan pantai
terbaca jelas oleh badai

/2/
Tak ke pantai dia menepi
adalah karang yang dihampiri
lalu rebah dia di tiap sisi
punah sudah rindu di hati

/3/
Kapal karam memendam rindu
suara ibu yang merayu-rayu
dermaga sebenar sandaran kalbu
hanya tergambar dalam desir bayu

Comments

Popular posts from this blog

Kunang kunang

Jendela Bus Kota

Kisah Pantekosta : Antara 2 Judul Film dan 2 Ekor Ayam Kampung