Di Dekat Rumahmu

Aku terperangkap. Ada semacam
ruang gelap memaksaku tinggal
dan meninggalkan perasaan:
akulah penguasa tunggal.


Berapa lama disekap? Tak banyak permisalan
bisa menjawab. Kau ingin selamanya, aku tersengal.
Aku ingin sementara, tapi kau memaksakan:
Di antara laluan waktu, di dalam lembaran kisah, yang gazal

hanya diriku sendiri. Kata-kata jadi musiman.
Ini kamus bahasa yang terkembang. Banyak hal
dituliskan dengan cara baru. Disandikan
dalam beragam susunan. Seperti candi, di atas bukit terjal

dia berdiri. Puisi yang menyusun tubuhnya
menjadikanku digusur perlahan. Di dekat rumahmu,
kenangan jadi raja. Berhari, berbulan, bertahun lamanya.
Sedang aku hitam abu. Dihidangkan huruf & angka gagu.

2015

Comments

doni said…
terimakasih infonya,,
sangat menarik dn bermanfaat,,
doni said…
terimakasih infonya,,
sangat menarik dan bermanfaat,,

Popular posts from this blog

Jendela Bus Kota

Kisah Pantekosta : Antara 2 Judul Film dan 2 Ekor Ayam Kampung

Embun