Sarungku Warna Biru


Sarungku warna biru, mirip langit saat pagi
Kubentang di atas mimpiku, agar mimpiku
terpapar sinar matahari pagi.
Lalu mimpiku bangkit dari tubuhku.

Seperti bayi, sarungku pun kujemur
Supaya hangatnya sampai ke tidurku.
Hingga setiap kutidur, aku merasa dipeluk ibu.

Ibu yang matanya seteduh langit.
Ibu yang mengingatkan aku pada sarung itu.
Sarung hadiah ayah di tahun baru.

Sarungku warna biru,
sebiru lambang keluarga berencana.
Di mana ada gambar aku, adikku, ibu dan ayah.
"Itu gambar keluarga bahagia," kata ibuku
sambil menangis.

2012

Comments

Popular posts from this blog

Kunang kunang

Jendela Bus Kota

Kisah Pantekosta : Antara 2 Judul Film dan 2 Ekor Ayam Kampung